DEPOK, iNewsDepok.id - Ada beberapa tanda bila seseorang kurang serat yang bisa dikenali. Serat adalah salah satu nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh.
Setiap hari seseorang membutuhkan 14 gram serat per 1.000 kalori. Jika ingin menurunkan berat badan makan konsumsi makanan sumber serat yang bisa diperoleh dari kacang-kacangan, biji-bijian, brokoli dan bayam.
Lantas bagaimana tanda bila seseorang kekurangan serat? Ahli gizi Padma Syal mengungkapkan ada banyak tanda-tanda bila tubuh tidak cukup serat, seperti dihimpun dari berbagai sumber, pada Selasa (8/11/2022):
Tanda Kurang Serat
- Sulit buang air besar
Tanda yang paling mudah dikenali bila kekurangan serat adalah sulit buang air besar. Pasalnya, asupan serat sangat baik untuk melancarkan sistem pencernaan. Kalau kurang makan serat, pasti seseorang akan sulit buang air besar.
Akibatnya, perut menjadi mulas dan tidak bisa buang air besar. Oleh karena itu, atur pola makan setiap hari dengan menambahkan sayur-sayuran dan buah-buahan ke piring makanan.
- Kekurangan energi
Bila seseorang banyak makan karbohidrat sederhana, maka seseorang tersebut akan mengalami lonjakan gula darah yang cepat setelah makan. Tubuh kemudian menghasilkan lebih banyak insulin yang berakibat pada kekurangan energi.
Sementara bila seseorang cukup makan makanan kaya serat, maka gula darah akan meningkat lebih lambat. Oleh karena itu, jangan sampai kekurangan makan sumber serat setiap hari.
- Sering lapar
Makanan kaya serat lebih sehat dari makanan sumber karbohidrat. Bila seseorang mengonsumsi serat larut membentuk bahan seperti gel yang menjadi saluran pencernaan.
Saat seseorang makan sumber serat tidak akan cepat lapar. Tapi kalau makan sumber karbohidrat, justru seseorang akan mudah lapar meski baru makan beberapa jam sebelumnya.
- Berat badan naik
Setiap orang sangat penting untuk memenuhi kebutuhan serat hariannya. Kalau kurang serat, yang ada seseorang malah bertambah gemuk. Pasalnya, banyak makanan yang tidak diserap oleh tubuh.
Sementara itu, jika tubuh mendapatkan serat yang cukup, manfaatnya bisa menambah metabolisme dan menstabilkan berat badan.
Seseorang yang kurang makan serat maka akan rentan mengalami masalah jantung. Sayuran dan buah, selain mengandung serat juga kaya vitamin, seng. Karenanya, makan serat bisa mengontrol kadar gula darah sekaligus mencegah sumbatan aliran darah di bagian arteri.
Editor : Kartika Indah Kusumawardhani