get app
inews
Aa Text
Read Next : KRL Tertemper Motor di Citayam, KCI Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Ingat, Penumpang Dilarang Jaga Kursi KRL untuk Orang Lain

Sabtu, 15 Oktober 2022 | 09:28 WIB
header img
Foto viral seorang penumpang jaga kursi KRL untuk temannya. Foto : Twitter @icaraysha.

JAKARTA, iNewsDepok.id – Sebuah unggahan foto viral di sosial media yang menampakkan seorang penumpang Kereta Rel Listrik (KRL) rute Solo – Yogyakarta menjaga kursi penumpang di gerbong KRL, agar bisa ditempati temannya yang akan naik dari stasiun lain.

Foto viral itu diunggah oleh seorang penumpang lewat akun Twitternya @icaraysha.

“Emang boleh ya di kereta tekin tempat buat temennya? baru tauuu… tadi mau duduk ma anak saya umur 6 tahun gaboleh duduk disitu soalnya udh ada temennya nanti naik @CommuterLine jurusan solo balapan – Jogja,” tulis pemilik akun @icaraysha di cuitan Twitter.

Menanggapi viralnya foto tersebut External Relations and Corporate Image Care PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) Leza Arlan memberikan penjelasan.

Leza menjelaskan bahwa penumpang tidak diperkenankan untuk menjaga bangku kosong untuk orang lain di KRL agar tidak ditempat penumpang lain. Karena semua penumpang berhak menempati tempat duduk di KRL.

Sementara khusus untuk tempat duduk prioritas di gerbong KRL, yang berhak duduk adalah mereka yang masuk kelompok prioritas, seperti orang tua, anak, ibu hamil, serta penyandang disabilitas.

Leza menambahkan bagi penumpang yang melihat atau mengalami peristiwa ini, bisa langsung melaporkannya kepada petugas di dalam KRL.

"Kalau memang melihat langsung kejadian tersebut bisa langsung dilaporkan ke petugas di dalam commuter line-nya. Nanti petugas kami akan membantu,” kata Leza.

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut