JAKARTA, iNewsDepok.id - Ashanty mengeluhkan terkena saraf terjepit atau kelainan pada urat tubuhnya. Akibatnya, istri Anang Hermansyah ini pun merasakan sakit di tubuhnya.
Untuk mengatasi rasa sakit yang dirasakan, Ashantu pun melakukan terapi meskipun dalam waktu 3 hari belakangan sakitnya semakin terasa.
“Semoga abis diterapi enakan yaa, udh 3 hari makin hari makin sakit, dan hari ini plg sakit,” ungkapnya.
Menurut Ashanty, sarafnya makin terasa terjepit saat dia tengah bermain TikTok bersama anaknya, Arsy Hermansyah. Ashanty mengungkapkan dengan menggunakan efek bibir maju, yang membuatnya harus memonyongkan bibir.
“Semakin kejepit karna semalem buat video ini,” akunya.
Lantas seperti apa gejala saraf kejepit? Berikut penjelasannya:
Melansir laman Halodoc, dijelaskan bahwa saraf kejepit adalah suatu kondisi ketika saraf tertekan oleh jaringan tubuh di sekitarnya. Kondisi ini dapat terjadi ketika saraf tertekan di antara ligamen, tendon atau tulang.
Ketika mengalami kondisi saraf terjepit, tubuh akan mengirimkan sinyal berupa rasa nyeri. Oleh karena itu, sebaiknya Anda tidak mengabaikan tanda-tanda saraf kejepit, sebab kerusakan saraf bisa bertambah parah.
Saraf terjepit dapat terjadi di bagian manapun di sekitar piringan sendi (diskus) dan tulang belakang. Namun, jenis saraf yang paling sering mengalami kondisi ini yaitu yang terletak di sekitar tulang punggung bagian bawah.
Pada umumnya, rasa nyeri pertama dirasakan pada bagian tubuh tempat saraf yang terjepit. Namun, tidak menutup kemungkinan rasa nyeri dapat muncul di beberapa bagian tubuh lainnya.
Saraf kejepit dapat terjadi akibat sebagian atau seluruh bagian lunak pada tulang belakang tertekan ke dalam bagian lunak piringan sendi.
Tulang belakang terdiri dari 24 tulang yang disebut dengan vertebrata dan tersusun di atas satu sama lain.
Susunan tulang ini berfungsi untuk membentuk tabung untuk melindungi sumsum tulang belakang dan saraf yang menghubungkan sinyal perintah antara otak dan otot.
Artikel ini juga tayang di Okezone.com dengan judul “Ashanty Ngaku Sudah 3 Hari Kena Saraf Kejepit, Apa Saja Gejalanya?”
Editor : Kartika Indah Kusumawardhani