get app
inews
Aa Text
Read Next : Tanah Longsor Terjadi di Cipayung Depok, Warga Diminta Waspada

Bogor Dikepung Banjir dan Tanah Longsor, Bencana Terjadi di 15 Lokasi Ini

Sabtu, 16 Juli 2022 | 10:43 WIB
header img
Banjir dan tanah longsor terjadi di 15 wilayah di Kota Bogor. Foto: ilustrasi: iNews.id

BOGOR, iNewsDepok.id - Kota Bogor dikepung banjir dan longsor. Bencana banjir dan longsor tersebut terjadi di 15 wilayah di Kota Bogor akibat intensitas hujan lebat yang mengguyur sejak kemarin, Jumat (15/7/2022). Kejadian bencana alam atau non alam ini terjadi sejak Jumat (15/7/2022) malam.

Dari data Pusdalops Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bogor tercatat ada 15 kejadian bencana yang menerjang wilayah Kota Bogor, seperti banjir  di 8 titik lokasi, tanah longsor di 3 titik lokasi dan bangunan roboh atau jebol di 4 titik lokasi.

Hingga kini, BPBD masih melakukan inventarisir di lokasi bencana. Beberapa warga yang terdampak tanah longsor hingga kini belum ditemukan dan proses evakuasi di lokasi bencana masih berlangsung hingga kini.

Berikut perincian 15 wilayah di Kota Bogor yang terdampak bencana banjir dan tanah longsor:

  1. Tanah Longsor di Kampung Got, Kelurahan Curug, Bogor Barat (ada korban belum ditemukan).
  1. Banjir di Perumahan Green View RT 02 RW 10 Kel. Situgede, Bogor Barat.
  1. Bangunan Roboh diwilayah RT 03 RW 07, Kel. Kedung Halang, Bogor Utara (Ahmad Kosasih).
  1. Tanggul Jebol di SMK Ibnu Sina di Jl. Curug Induk No. 31 RT 05 RW 10 Kelurahan Semplak, Bogor Barat.
  1. Banjir di Taman Sari Persada
  1. Banjir di Kampung Pabuaran RT 02,03 RW 03 Kelurahan. Cibadak.
  1. Bangunan Roboh di Gg. Pancoran RT 03 RW 08 Kelurahan Semplak.
  1. Banjir di RT 03 RW 11 Kelurahan Tanah Baru.
  1. Banjir di RT 01 RW 01 Kelurahan Margajaya, Bogor Barat.
  1. Tanah Longsor di RT 03 RW 01 Kelurahan Cibadak.
  1. Banjir di RT 03 RW 08 Kelurahan Semplak.
  1. Bangunan Ambruk di RT 01 RW 02 Kelurahan Kedung Halang (Tata Sasmita).
  1. Tanah Longsor Susulan di RT 01 RW 03 Kelurahan Semplak.
  1. Banjir di Komplek Bukit Cimanggu City Blok W3 No. 1 Kelurahan Mekarwangi, Tanah Sareal.
  1. Banjir di Komplek Bukit Mekarwangi Residence, Kelurahan Mekarwangi, Tanah Sareal.

Artikel ini telah diterbitkan di halaman SINDOnews dengan judul "Bencana Kepung Bogor, Ini 15 Lokasi Terdampak Banjir dan Tanah Longsor".

Editor : Kartika Indah Kusumawardhani

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut