get app
inews
Aa Read Next : Hasil Malaysia Open 2023: Tampil Apik, Gregoria Mariska Kalahkan Unggulan Kelima

4 Wakil Indonesia di Singapura Open 2022 Telah Lolos ke Semifinal

Jum'at, 15 Juli 2022 | 17:59 WIB
header img
Hendra/Ahsan bersalaman dengan MR Arjun/Dhruv Kapila setelah pertandingan selesai dengan skor 10-21, 21-18 dan 21-17. Foto: Badmintontalk

SINGAPURA, iNewsDepok.id - Empat dari delapan wakil Indonesia yang bertarung di perempat final Singapura Open 2022, Jumat (16/7/2022), telah lolos ke semifinal setelah mengalahkan lawan-lawannya.

Bermain di Singapore Indoor Stadium, keempat wakil Indonesia yang lolos ke semifinal tiga di antaranya dari nomor pasangan ganda putra dan satu ganda putri, yakni Sabar Karyaman Gutama/Muhammad Reza Fahlevi Isfahani, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, Mohammad Ahsan/Hendra Gunawan, dan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Sabar/Reza menundukkan pasangan China Lu Ching Yao/Yang Po Han dengan 21-16 dan 21-17, sementara Leo/Daniel juga menundukkan pasangan asal China He Jiting/Zhou Haodong dengan rubber game 21-14, 17-21 dan 21-11, dan Hendra/Ahsan melibas pasangan India MR Arjun/Dhruv Kapila dengan 10-21, 21-18 dan 21-17.

Apriyani/Fadia menundukkan pasangan ganda putri Jepang Sayaka Hobara/Hinata Suzuki 21-14 dan 21-12.

Sementara itu, tunggal putri Indonesia satu-satunya yang tampil di Singapura Open, Gregoria Mariska Tunjung, bernasib kurang beruntung karena ditundukkan tunggal putri China Wang Ji Yi dengan 17-21 dan 18-21.

Pasangan ganda putri Indonesia lainnya, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, juga senasib dengan Grego, karena dikalahkan unggulan kelima asal China, Zhang Shuxian/Zheng Yu dengan skor 16-21, 21-18 dan 11-21.

Saat berita ini ditulis, tunggal putra andalan Indonesia Anthony Sinisuka Ginting sedang menghadapi Ng Tze Yong dari Malaysia, sementara pasangan ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan menghadapi Terry Hee Yong Kai/Loh Kean Hean dari Singapura.

 

Editor : Rohman

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut