DEPOK, DepokiNews – Sejak diberlakukan pola operasi KRL baru di Stasiun Manggarai, PT KAI terus berupaya memperbaiki pelayanannya. Salah satunya mengoperasikan kereta feeder yang akan melayani rute Stasiun Manggarai – Stasiun Angke dan Kampung Bandan.
Pengoperasian kereta feeder bertujuan untuk mengurai kepadatan jumlah penumpang di Stasiun Manggarai. Oleh sebab itu kereta feeder dioperasikan pada saat jam sibuk.
Untuk jam sibuk pada pagi hari mulai pukul 06.00-09.00 WIB dan jam sibuk pada sore hari mulai pukul 15.00-20.00 WIB
Untuk jadwal perjalanan kereta feeder pada pagi hari adalah sebagai berikut :
Stasiun Manggarai - Stasiun Angke dan Kampung Bandan, mulai pukul 06.27 WIB, 07.33 WIB, 08.04 WIB, 08.30 WIB, dan 09.33 WIB.
Stasiun Kampung Bandan dan Angke - Stasiun Manggarai, mulai pukul 07.19 WIB, 08.51 WIB, 08.09 WIB, 09.27 WIB, dan 10.25 WIB.
Sementara untuk jadwal perjalanan kereta feeder pada sore hari adalah sebagai berikut :
Stasiun Manggarai – Stasiun Angke dan Kampung Bandan, mulai pukul 14.31 WIB, 16.19 WIB, 17.42 WIB, dan 19.02 WIB.
Stasiun Kampung Bandan dan Angke – Stasiun Manggarai, mulai pukul 15.28 WIB, 17.03 WIB, 18.24 WIB, dan 19.46 WIB.
Kereta feeder akan melayani penumpang di jalur 6 Stasiun Manggarai.
Editor : M Mahfud
Artikel Terkait