Angle Hacks dalam Fotografi yang Wajib Kamu Ketahui!

Tim iNews
Macam macam angle dalam fotografi

DEPOK, iNewsDepok.id — Dalam Kamus besar bahasa indonesia (KBBI), fotografi adalah proses atau seni untuk menghasilkan gambar dan cahaya pada film. Selain pencahayaan, aspek penting lainnya yang perlu diperhatikan saat memotret suatu objek adalah angle foto atau sudut pengambilan gambar. Penggunaan angle foto yang sesuai bisa membantu dalam menghasilkan foto yang profesional.

Sebagai fotografer pemula, ada 5 sudut pengambilan gambar yang perlu diketahui.

 

1. Eye View

Eye view adalah pengambilan gambar yang sejajar dengan objek. Cukup meletakkan kamera dan lensa sejajar dengan objek yang akan dipotret. Umumnya sudut pandang eye view ini digunakan untuk foto manusia.

Tak hanya objek manusia, eye view bahkan cocok untuk segala jenis objek. Contohnya, pengambilan foto terkait tempat ikonik di suatu kota, hingga foto terkait lingkungan.

 

2. Low Angle

Low angle artinya memotret gambar dari sudut yang lebih rendah dari objeknya. Sudut pengambilan gambar yang lebih rendah bisa memberikan kesan megah, mewah, dan tampak kuat. Ibaratnya, benda jadi tampak besar dan semakin terlihat mengintimidasi.

Dengan sudut pengambilan gambar yang lebih rendah dari objeknya ini dapat menonjolkan kekuatan benda berukuran sedang dan kecil.

 

3. High Angle

Berbanding terbalik dengan low angle, high angle adalah proses pengambilan gambar yang dilakukan lebih tinggi dibanding objeknya. Angle ini dapat menghasilkan gambar yang lebih terpusat atau fokus, tidak melebar, dan sederhana.

High angle bisa diaplikasikan untuk berbagai objek atau benda. Sudut pandang ini dapat digunakan untuk foto portrait, landscape, food photography, hingga street photography. Selain itu, high angle cocok untuk obyek lain yang bersifat datar. 

 

4. Bird Eye Angle

Bird eye angle umumnya digunakan untuk mengabadikan pemandangan atau landscape. Angle ini cocok untuk menggambarkan suatu keadaan secara ringkas. Contohnya seperti kemacetan di jalan pulang dan kumpulan gedung tinggi.

 

5. Frog View Angle

Frog view angle menjadi sudut pengambilan gambar yang jauh lebih rendah dari objek. Contohnya, saat mengambil gambar sekumpulan rumput, frog view angle akan membuatnya terlihat besar. Layar LCD kamera yang fleksibel memegang peranan penting saat menggunakan angle ini. Selain itu, pemotretan dengan sudut pandang ini sebaiknya dilakukan pada siang hari karena membutuhkan cahaya alami.

Editor : Mahfud

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network