Tatapan Kosong dan Luka Mendalam Reza Arap di Peristirahatan Terakhir Lula Lahfah di TPU Rawa Terate

Mei Sada Sirait
Jasad mendiang Lula Lahfah dimakamkan di TPU Rawa Terate, Cakung, Jakarta Timur. Foto: Mei Sada Sirait

JAKARTA, iNewsDepok.id - Sabtu siang ini, langit di atas TPU Rawa Terate, Cakung, seolah turut merasakan duka yang mendalam. Di bawah payung mendung yang menggelayut khidmat, perjalanan terakhir almarhumah Lula Lahfah pun tiba di perhentiannya sekira pukul 12.00 WIB.

Isak tangis pelan mulai pecah, menyatu dengan udara dingin yang mengiringi langkah rombongan keluarga dan sahabat karib menuju pusara.

Detik-detik paling memilukan terjadi saat raga Lula perlahan mulai diturunkan ke liang lahat. Ibunda tercinta tak lagi mampu membendung luruhnya air mata; hatinya seolah hancur melihat putri tersayangnya kini harus beristirahat dalam pelukan bumi.

 
 
Di sisi lain, deretan sahabat setianya seperti Keanu, Dara Arafah, Jennifer Coppen, hingga Rebecca Klopper hanya bisa berdiri dengan bahu yang berguncang hebat. Sambil tersedu, mereka tak henti-hentinya melantunkan doa, seolah ingin memastikan bahwa kasih sayang mereka tetap mendekap Lula di alam sana.
 

Di tengah kerumunan yang larut dalam kesedihan, sosok Reza Arap tampak mematung dengan tatapan yang kosong namun penuh luka. Sejak jenazah sang kekasih diturunkan dari ambulans, ia seakan tak sanggup beranjak, hanya bisa menatap dari kejauhan dengan mata yang terus membasah.

Kehadiran para sahabat yang terus menguatkan pundaknya menjadi satu-satunya sandaran bagi Reza yang terlihat begitu kehilangan separuh jiwanya.

Seluruh rangkaian perpisahan ini terasa begitu syahdu. Mulai dari saat-saat terakhir di Rumah Duka RSPAD Gatot Subroto hingga jenazah disalatkan dengan khusyuk di Masjid Asysyifa sebelum akhirnya diantar ke peristirahatan terakhir.

Prosesi pun selesai sekitar pukul 12.30 WIB, menyisakan gundukan tanah merah yang dipenuhi bunga dan doa-doa yang melangit, mengiringi kepergian seorang sahabat, kekasih, dan putri tercinta menuju keabadian.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network