DEPOK, iNews Depok.id – Tinju dunia kelas berat. Moses Itauma digadang-gadang menjadi bintang tinju dunia kelas berat di masa depan usai era Oleksandr Usyk.
Oleksandr Usyk, penguasa kelas berat yang kini berusia 38 tahun sebentar lagi pensiun. Usyk menyatakan akan berlaga 2-3 kali untuk kemudian pensiun.
Sebagai sebuah pertunjukkan, tinju kelas berat mutlak membutuhkan bintang yang bersinar terang. Dengan demikian jutaan orang di seluruh penjuru dunia bersedia meluangkan waktu berharganya untuk menonton.
Moses Itauma menjadi salah satu calon bintang yang diharapkan bersinar terang di kelas berat, kelas paling elit di peta tinju dunia.
Secara fisik, Moses Itauma memenuhi syarat untuk menjadi calon bintang. Seperti halnya Muhammad Ali dan Anthony Joshua, Moses Itauma memiliki wajah yang menarik bagi para sponsor.
Demikian juga dari sisi teknik, Moses Itauma memiliki skill yang enak dilihat. Meskipun kelas berat, berbekal skill yang baik, Moses Itauma bak petinju kelas menengah dalam hal kecepatan.
Kombinasi serangan kanan kirinya mengalir cepat. Belum lagi sebagai petinju kidal (Southpaw), keuntungan didapat Moses seperti halnya Oleksandr Usyk. Dengan jumlah petinju kidal yang jauh lebih sedikit, membuat pentinju ortodoks tak terbiasa menghadapi lawan dengan karakteristik tersebut.
Dari sisi usia, Moses Itauma juga menjanjikan. Umurnya masih 21 tahun. Moses Itauma, lahir 28 December 2004 di Slovakia sebelum kemudian pindah ke Inggris yang atmosfer tinju pro lebih mendukung.
Namun segala modal itu harus diuji di lapangan. Sanggupkah Moses Itauma menghadapi lawan yang kualitas baik diri sisi daya tahan, pertahanan, dan serangan.
Hingga kini catatan ring Moses Itauma cukup mentereng 13 (11 KO)-0-0. Artinya dari 13 kali duel, Moses Itauma belum pernah kalah dan seri. Seluruhnya dimenangkan dengan 11 kali menang KO.
Namun catatan ring tersebut belum teruji sepenuhnya. Memang pada 16 Agustus 2025, Moses Itauma dihadapkan dengan Dillian White, mantan juara WBC Interim kelas berat.
Moses Itauma lulus ujian dengan menang KO ronde 1 atas Dillian White. Namun catatan ini belum sepenuhnya menjanjikan mengingat Dillian White sudah dalam tren menurun seiring usianya yang sudah 37 tahun.
Ujian cukup berat juga akan dihadapi Moses Itauma pada 24 Januari 2026 dengan lawan Jermaine Franklin. Duel dijadwalkan berlangsung 10 ronde di Manchester.
Meski bukan petinju kelas berat papan atas. Jermaine Franklin cukup tangguh. Terbukti hanya kalah angka dari Anthony Joshua dan Dillian White saat dua petinju ini masih di top performa.
Catatan ring Jermaine Franklin 26 (15 KO)-2-0. Artinya dari 26 duel, Franklin kalah 2 kali dan menang KO 15 kali.
Dengan usia 32 tahun, Franklin masih cukup tangguh untuk menguji daya tahan Moses Itauma.
Jika akhirnya menang meyakinkan, bintang Moses Itauma akan makin bersinar untuk membawa kelas berat menarik untuk tontonan.
Editor : M Mahfud
Artikel Terkait
