Pengundian Nomor Urut Paslon bak Nobar Bola, Pesta Demokrasi yang Semarak di Pilkada Depok 2024

Mada Mahfud
Pendukung Imam-Ririn dan SS-Chandra berbaur melihat pengundian nomor urut paslon yang diselenggarakan KPU Depok. Foto: Mada Mahfud

DEPOK, iNews Depok.id – Pengundian nomor urut paslon (pasangan calon) wali kota dan wakil wali kota di Pilkada Kota Depok 2024 bak nonton bareng pertandingan sepak bola, semarak dan  riang.

Suasana bak nobar seiring pengundian nomor urut berlangsung pada malam hari, Senin (23/9/2024) mulai pukul 19.00 WIB.

Gedung Dwidjosewojo yang menjadi lokasi pengundian dibatasi jumlah pendukung yang masuk. Hanya sekitar 400 orang yang diperkenankan masuk.

Sementara ribuan pendukung lainnya berada di luar. Mereka diberi akses melihat paslon Imam-Ririn dan SS-Chandra lewat 2 layar yang dipasang di depang Gedung Diwdjosewojo.

Layar sebelah kanan awalnya akan digunakan untuk menonton pendukung Imam-Ririn. Sedangkan layar di sebelah kiri untuk pendukung SS-Chandra.

Namun pada kenyataannya 2 pendukung berbaur menjadi satu. Sulit bagi pihak keamanan untuk mengenali perbedaan pendukung Imam-Ririn dan pendukung SS-Chandra apalagi suasana cukup gelap di depan Gedung Dwidjosewojo.

Meski berbaur, 2 belah pendukung tetap akur. Mereka bertepuk tangan dan tertawa-tawa riang saat calon yang didukungnya disebut atau saat tengah memberi sambutan.

Sebagian lainnya menabuh drum. Suasana semarak berlangsung hingga acara selesai secara resmi jam 21.00 WIB.

Sementara di pinggir jalan Margonda di sekitar Hotel Bumi Wiyata, petugas kepolisian berhasil membuat arus lalu lintas lancar terkendali. Sebagian kendaraan terutama roda 2 diparkir rapi di trotoar karena tak tertampung parkiran hotel.

Editor : M Mahfud

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network