DEPOK, iNewsDepok.id - Dinas Pertamanan dan Hutan Kota (Distamhut) Provinsi DKI Jakarta menanami kembali tanaman hias yang rusak di sejumlah titik usai perayaan malam tahun baru 2024.
Diketahui perayaan malam tahun baru 2024 disambut antusias masyarakat khususnya di Jakarta. Ribuan warga menghadiri 'Malam Muda-Mudi Jakarta Kota Global' di sepanjang Jalan Sudirman-Thamrin, pada Minggu (31/12/2023).
Diakibatkan ramainya pengunjung, ada beberapa jalur yang tanaman hiasnya rusak sehingga perlu untuk diperbaiki dengan melakukan penanaman kembali.
Melansir dari unggahan @dkijakarta, jalur hijau ini kembali indah usai ditanami tanaman hias oleh personel Distamhut Provinsi DKI Jakarta.
Kepala Dinas Pertamanan dan Hutan Kota Provinsi DKI Jakarta, Bayu Megahantara mengatakan, pihaknya menerjunkan 50 personel pasukan hijau untuk menata kembali tanaman hias yang rusak tersebut.
Penataan tanaman hias yang rusak di jalur hijau tersebut antara lain berada di Jalan Jenderal Sudirman, Jalan MH Thamrin, sekitar Patung Pemuda Senayan, hingga Bundaran HI.
Editor : Mahfud
Artikel Terkait