Mpok Nina berharap suatu saat Seni Budaya Depok jadi muatan lokal (mulok) di sekolah-sekolah Depok. Dengan demikian generasi penerus Depok mengetahui bahwa Depok memiliki seni budaya khas.
Upaya tersebut mulai dirintis dengan membuat kamus bahasa Depok. ”Kita mulai mengenalkan kamus bahasa Depok pada guru-guru, ini perlu waktu tak sebentar,” lanjut Mpok Nina.
Mpok Nina mengakui upaya menggali budaya Depok perlu terus dilakukan karena masih banyak budaya Depok yang belum terangkat. ”Kita perlu upaya bersama dari semua pihak termasuk dari media untuk mengangkat budaya Depok,” harap Mpok Nina.
Editor : M Mahfud
Artikel Terkait