DEPOK, iNewsDepok.id - Piala Dunia U17 telah tiba di Bandung dalam sebuah acara yang bertajuk "Tour Trophy Experience" pada Minggu, 22 Oktober 2023, di Dago Park Cikapayang dan Plaza Upakarti, Kabupaten Bandung.
Bandung akan menjadi salah satu kota tuan rumah Piala Dunia U17 2023, dengan Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, sebagai arena utama penyelenggaraan turnamen tersebut.
Tur trofi ini dihadiri oleh Wakil Ketua Umum (Waketum) PSSI, Ratu Tisha, serta legenda timnas Indonesia, Robby Darwis. Mantan pemain Persib, seperti Zaenal Arif dan Adjat Sudrajat, juga ikut memeriahkan acara ini.
Ratu Tisha menyampaikan harapannya bahwa Bandung akan menjadi tuan rumah yang gemilang dan meriah untuk memeriahkan pertandingan Piala Dunia U17 2023 di Stadion Si Jalak Harupat.
Ia mengatakan, "Harapan saya adalah, kita, sebagai masyarakat di Kota Bandung dan Kabupaten Bandung, mari kita buktikan bahwa kita adalah negara yang katanya gila bola. Mari kita tunjukkan semangat kita dengan datang ke stadion dalam jumlah besar dan meramaikan turnamen pertama kalinya di Asia Tenggara."
Stadion Si Jalak Harupat akan menjadi tuan rumah bagi pertandingan Grup D Piala Dunia U17 2023, yang akan melibatkan tim-tim seperti Jepang, Argentina, Senegal, dan Polandia.
Selain itu, Bandung juga akan menjadi tuan rumah bagi pertandingan Grup F yang melibatkan Meksiko, Jerman, Selandia Baru, dan Venezuela.
Editor : M. Syaiful Amri
Artikel Terkait