DEPOK, iNewsDepok.id - Bukan Ucok Baba namanya kalau tidak tampil kocak. Dalam setiap kesempatan komedian kelahiran Sipirok, Tapanuli Selatan pada 10 Mei 1971 ini selalu melontarkan candaan yang membuat orang tertawa.
Kali ini Ucok Baba atau Ucok Batubara ini membawa kabar bahagia. Dia didaulat menjadi perwakilan orangtua siswa atau wali murid saat wisuda anaknya Adam Mayansyah Batubara beserta seluruh teman-teman seangkatannya.
Ucok Baba memperlihatkan momen wisuda putranya yang telah menyelesaikan pendidikan di SMK AlMuhtadin Depok, melalui akun saluran YouTube miliknya.
Adam dinyatakan lulus setelah menyelesaikan pendidikannya dengan mengambil jurusan Teknik Komputer Jaringan. Sebelum berangkat, ibu Adam membantu merapikan kemeja dan jas yang akan dikenakan putranya pada hari yang bersejarah tersebut.
Tak ketinggalan, Ucok Baba juga tampil kompak dengan Adam dengan mengenakan jas hitam. Sejak tiba di lokasi wisuda sebelum masuk ke ruangan, Ucok Baba selalu menyelipkan lelucon yang mengundang tawa dari para siswa dan orang tua yang hadir.
Saat momen wisuda, Ucok Baba diberi kesempatan sebagai perwakilan wali murid untuk memberikan sambutan. Awalnya, Ucok Baba sering kali membuat lelucon yang mengundang tawa di seluruh ruangan.
"Saya diminta menjadi perwakilan wali murid. Meskipun kecil, tetap saja wali murid. Kecil-kecil cabe rawit," ujar Ucok Baba, yang langsung disambut dengan tawa dan tepuk tangan meriah dari para siswa dan wali murid yang hadir dalam acara wisuda.
Namun, dalam akhir sambutannya, Ucok Baba memberikan pesan yang menyentuh hati kepada para siswa untuk selalu menjaga sikap dan perilaku mereka agar tidak sombong, terutama terhadap para guru meskipun mereka tidak lagi bersekolah di sana.
"Jangan sombong, nanti jika bertemu lagi dengan gurunya, harus tetap memberi salam," ucap Ucok Baba dalam pesannya.
Tak lupa, Ucok Baba juga mengungkapkan doa dan harapannya agar sang putra dan teman-temannya yang telah diwisuda mendapatkan ilmu yang bermanfaat dan sukses bersama dalam masa depan.
Momen haru tercipta ketika Adam turun dari panggung untuk mencium tangan ayahnya setelah menerima ijazah dan medali dari pihak sekolah. Ucok Baba pun mendoakan agar putranya kelak meraih kesuksesan.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta
Artikel Terkait