Naik 1 Persen, Pemudik di Pelabuhan Merak Tembus 440.062 Orang

Tama
Suasana Pelabuhan Merak. Foto: iNews Depok/Tama

CILEGON, iNewsDepok.id - Memasuki puncak arus mudik, jumlah kendaraan di Pelabuhan Merak pada H-3, mengalami lonjakan peningkatan, Rabu (19/4/2023). Kendaraan pribadi pemudik nampak mengular hingga 1,5 kilometer dari pintu masuk pelabuhan.

PT Angkutan Sungai Danau dan Penyeberangan (ASDP) mencatat jumlah kendaraan yang memasuki Pelabuhan Merak mencapai 21 ribu kendaraan. Sedangkan untuk penumpang mencapai 106 ribu orang. 

Sementara itu, jumlah pemudik mengalami peningkatan yang signifikan dari hari sebelumnya yang hanya memberangkatkan 82 ribu orang dalam satu hari.

Saat ini, Pelabuhan Merak hanya diperuntukkan untuk pengguna kendaraan pribadi roda empat, bus dan truk pengangkut sembako saja. Sedangkan untuk kendaraan roda dua dan truk dialihkan ke Pelabuhan Ciwandan.

Hal itu dilakukan untuk memecah kepadatan yang sering terjadi di Pelabuhan Merak.

PT ASDP sudah mencatat, 445.977 orang sudah menyeberang dari Pelabuhan Merak pada periode mudik Lebaran 2023, tepatnya H-10 hingga H-4 Idulfitri 1444 Hijriah.

"Naik satu persen dibandingkan realisasi periode tahun lalu, yakni sebanyak 440.062 orang," kata Corporate Secretary PT. ASDP Indonesia Ferry (Persero), Shelvy Arifin, Rabu (19/4/2023).

Sedangkan jumlah kendaraan yang telah menyeberang melalui pelabuhan tersebut, Shelvy mengatakan, jumlahnya sebanyak 102.037 unit atau turun empat persen dibanding realisasi periode yang sama tahun lalu yang mencapai 106.090 unit.

Shelvy menjelaskan, jumlah penumpang terbanyak pada periode arus mudik tahun ini terjadi pada 18 April 2023 pukul 08.00 WIB hingga hari ini, 19 April 2023 pukul 06.00 WIB.

Editor : M Mahfud

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network