LONDON, iNews.id - Manchester United hanya mampu mendapatkan satu poin dari lawatannya ke St James' Park Stadiums pada matchday ke-19 Liga Primer Inggris, Selasa (28/12/2021) dini hari WIB, karena ditahan imbangi 1-1 oleh tuan rumah.
Setan Merah datang dengan rekor bagus sebagaimana mereka mengukir empat kemenangan beruntun melawan Newcastle United di kompetisi teratas, dan itu menjadi laju terlama sejak mencatatkan lima kemenangan beruntun antara 2004 dan 2006.
Bermain di St. James’ Park yang merupakan laga perdana mereka dalam dua pekan terakhir, skuat arahan Ralf Rangnick itu masih belum bisa mengandalkan Paul Pogba yang cedera, dan mempercayakan duet lini tengah kepada Fred dan Scott McTominay.
Justru The Magpies selaku penjamu yang sukses mencetak gol terlebih dahulu melalui upaya Allan Saint-Maximin pada menit ke-7. Bintang asal Prancis itu meliuk-liuk melewati barisan pertahanan Setan Merah setelah menerima guliran bola dari Sean Longstaff, sebelum kemudian melepaskan tendangan ke sudut jauh yang tak bisa dijangkau David de Gea.
Sejak merapat ke Tyneside pada musim 2019/2020 lalu, Saint-Maximin merupakan satu-satunya pemain Newcastle yang mampu mencapai dua digit untuk urusan gol (10) dan assist (11) di Liga Primer.
United yang berstatus sebagai tim tamu mencoba untuk melakukan perubahan strategi saat memasuki babak kedua, dengan Edinson Cavani dimasukkan untuk mengisi posisi Mason Greenwood. Hasilnya, penyerang jangkung itu berhasil menyamakan angka melalui sontekannya di menit ke-71.
Itu adalah gol keenam Cavani dalam 17 penampilannya dari bangku cadangan di Liga Primer untuk United. Ia hanya kalah dari empat pemain yang memperkuat klub: Ole Gunnar Solskjaer (17), Chicharito (14), Marcus Rashford (9) dan Anthony Martial (8).
Selain itu, United sukses menjaringkan 113 gol melawan Newcastle di Liga Primer, menjadi catatan terbaik kala menghadapi tim mana pun di kompetisi ini.
Pada kalender 2021 ini, Newcastle telah kebobolan 80 kali di Liga Primer dan itu adalah statistik terburuk untuk tim mana pun di kasta teratas. Tim terakhir yang rekornya lebih buruk dalam kalender setahun adalah West Brom pada 1985 (kebobolan 87 gol).
Di sisa menit yang ada, tuan rumah beberapa kali hampir mencetak gol kemenangan, tapi De Gea selalu menggagalkan upaya dari para pemain Magpies.
Menyusul hasil ini, United masih tak beranjak dari urutan ketujuh dengan koleksi 28 poin dari 17 pertandingan, sedangkan Newcastle tertahan di zona degradasi (peringkat ke-19) karena baru megoleksi 11 poin dari 19 laga.
Editor : Rohman
Artikel Terkait