Unik! Bus Ini Memakai Kursi Pesawat untuk Penumpangnya

Dhodi
Kursi pesawat di dalam bus PO Raya. Foto : Tangkapan layar YouTube Mas Arkan.

JAKARTA, iNewsDepok.id – Perusahaan Otobus (PO) berusaha meningkatkan kenyamanan penumpangnya saat di dalam perjalanan. Khususnya untuk bus Antar Kota Antar Provinsi atau AKAP.

Dari berbagai fasilitas kenyamanan penumpang di dalam bus, ada satu bus yang memiliki keunikan dalam menyediakan fasilitas tersebut. Bus itu adalah PO Raya yang menggunakan kursi pesawat untuk tempat duduk penumpangnya.

Kursi penumpang PO Raya kelas Super Top yang melayani rute perjalanan Jakarta-Solo menggunakan kursi pesawat bekas maskapai Garuda Indonesia business class.

Ukuran kursi yang lebih lebar dan tebal daripada kursi bus pada umumnya, membuat penumpang merasa lebih nyaman selama dalam perjalanan. Khususnya untuk perjalanan Jakarta-Solo yang rata rata ditempuh selama 8-10 jam.

Meski model kursinya tergolong lama, namun memiliki kelebihan dibandingkan kursi bus yang lain. Ukuran armrest (sandaran tangan) kursi ini lebih lebar dan pada bagian bawah kursi sudah dilengkapi leg rest (sandaran kaki), sehingga kaki bisa selonjor selama perjalanan.

Konfigurasi kursi pada PO Raya kelas Super Top dibuat 2-1 atau 2 kursi di baris kanan dan 1 kursi pada baris kiri, dengan jumlah total 20 kursi.

Karena ukuran kursi penumpang yang lebih lebar, body bus PO Raya kelas Super Top dibuat sedikit lebar. Hal ini dilakukan agar susunan kursi bisa muat dan masih ada jarak di lorong tengah untuk jalan masuk penumpang menuju ke bagian belakang bus.

Di tiap kursi juga dilengkapi dengan selimut yang dibungkus plastik, sebagai tanda bawah selimut tersebut dalam kondisi bersih dan belum dipakai penumpang lain.

Meski armada bus PO Raya sudah cukup berumur, namun bus ini terkenal dengan kondisi busnya yang selalu terawat. Tampilan body dan interiornya selalu tampil bersih saat akan mengantar penumpang.

PO Raya melayani perjalanan dengan rute Jakarta-Solo PP, Jakarta-Wonogiri PP dan Bogor-Solo PP.

Editor : M Mahfud

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network