Hasil Malaysia Open 2023: Tampil Apik, Gregoria Mariska Kalahkan Unggulan Kelima

Mohammad Firdauz Hariyono
Gregoria Mariska saat bertanding di Malaysia Open 2023. Foto : Okezone Sports

JAKARTA, iNewsDepok.id - Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung berhasil  melangkah ke babak 16 besar usai mengalahkan unggulan kelima asal China, He Bing Jiao dengan skor 21-11, 21-17.

Kemenangan Gregoria kali ini semakin spesial karena secara head to head selalu kalah dari He Bing Jiao pada tiga pertemuan sebelumnya.

Laga yang mempertemukan Gregoria vs He Bing Jiao tersaji di Axiata Arena, Selasa (10/01/2023) pagi WIB. Gregoria berhasil menguasai pertandingan sejak awal gim pertama hingga gim kedua.

Pada gim pertama, ia berhasil unggul 11-5 saat interval, dan mampu menjaga jarak dari He. Lalu, seusai interval wakil China itu mampu mendekati Gregoria hingga skor 15-11. Namun, Gregoria mampu meraih enam poin beruntun sekaligus mengunci kemenangan 21-11 di gim pertama.

Pada gim kedua, He lebih memberikan perlawanan, namun tetap untuk mencetak skor. Gregoria kembali unggul 11-5 saat interval gim kedua.

Selepas jeda, He kembali mendekati skor Gregoria 16-15. Namun, Gregoria berhasil mengatasi tekanan dan akhirnya melesat untuk menyentuh angka 21 lebih dulu. Gim kedua berhasil diamankan dengan skor 21-17.

Dengan kemenangan, Gregoria berhak melaju ke babak 16 besar yang digelar pada Kamis (12/1). Gregoria akan menghadapi pemenang antara Aakarshi Kashyap (India) melawan Hsu Wen-chi (Taiwan).

Editor : M Mahfud

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network