Wow! Ronaldo dan Messi Kompak Upload Foto Sedang Bermain Catur Bareng

Mohammad Firdauz Hariyono
Ronaldo dan Messi upload foto yang sama. Foto : Instagram

JAKARTA, iNewsDepok.id - Brand fashion asal Prancis Louis Vuitton, baru saja menggemparkan jagat dunia maya karena berhasil menyatukan dua pemain Greatest Of All Time (GOAT) di dunia sepak bola yakni Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi, pada Sabtu (19/11/2022).

Selama hampir dua dekade, Ronaldo dan Messi saling berbagi panggung dan bersaing satu sama lain.

Foto tersebut bertujuan untuk kampanye terbaru brand ternama Louis Vuitton. Dalam foto itu, Messi dan Ronaldo sedang bermain catur, menggunakan papan dan meja dari tas merk tersebut.

Kedua nya memposting dengan caption yang sama.

“Kemenangan adalah Keadaan Pikiran.”ditangkap oleh @annieleibovitz untuk @LouisVuitton. caption dalam postingan mereka diakun masing-masing @Cristiano dan @LionelMessi 

Piala Dunia Qatar 2022 akan menjadi ajang pembuktian terakhir bagi Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi untuk menyandang pemain terbaik sepanjang sejarah dan juga memutus perdebatan tersebut.

Sebab, Ronaldo hanya pernah membawa timnas Portugal mencapai babak semifinal pada Piala Dunia 2006.

Sedangkan Messi, mengantarkan timnas Argentina menjadi finalis pada pergelaran 2014.

Editor : Mahfud

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network