Mahrez dan Alvarez Bawa Man City Singkirkan Chelsea dari Ajang Carabao Cup

Mohammad Firdauz Hariyono
Man City menang 2-0 atas Chelsea di Carabao Cup. Foto : Manchester Evening News

JAKARTA, iNewsDepok.id - Manchester City berhasil menyingkirkan Chelsea di ajang Carabao Cup usai menang 2-0. Dua gol The Citizens dibuat oleh Riyad Mahrez dan Julian Alvarez.

Man City vs Chelsea tersaji di Etihad Stadium pada babak ketiga Carabao Cup, Kamis (10/11/2022) dini hari WIB.

Man City memang tampil lebih mendominasi. The Citizens memimpin penguasaan bola dengan 55 persen.

Dari segi peluang tercatat, Manchester City memiliki 18 yang 9 di antaranya mengarah tepat sasaran.

Sedangkan Chelsea mempunyai 15 kesempatan dengan 5 menuju ke gawang.

Pada babak pertama, kedua tim saling menciptakan peluang. Namun, peluang tersebut tidak ada yang berbuah menjadi gol. Skor 0-0 bertahan hingga waktu turun minum.

Pada babak kedua, Manchester City semakin  menggempur Chelsea. Man City akhirnya memecahkan kebuntuan pada menit ke-53. Riyad Mahrez dengan apik mengekseskusi tendangan bebas di depan kotak penalti.

Selang waktu empat menit, Man City kembali membobol gawang Chelsea. Mahrez menjadi aktor dari gol Man City. Ia melepas tembakan usai menusuk dari sisi kanan. Sepakannya masih bisa ditepis oleh Mendy. Namun bola liar bisa disambar Alvarez untuk menjadi gol.

Di sisa laga tak ada gol tambahan yang tercipta. Man City menang 2-0 untuk melaju ke babak berikutnya. Sementara, Chelsea tersingkir.

Hasil ini membuat membuat Man Cory lolos ke putaran empat Carabao Cup. Serta membuat Man City mendekati rekor Liverpool yang berstatus raja Carabao Cup dengan sembilan gelar.

Saat ini Manchester City berada di urutan dua dengan koleksi delapan trofi Carabao Cup. Man City sudah empat kali menjuarai Carabao Cup selama diasuh Pep Guardiola.

Editor : M Mahfud

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network