JAKARTA, iNewsDepok.id - Barcelona akan menjamu Inter Milan pada laga keempat Grup C Liga Champions 2022/2023. Blaugrana lalu mengungkapkan kondisi skuad sebelum menghadapi wakil Liga Italia itu.
Pembaruan terjadi pada susunan pemain Barcelona jelang menghadapi Inter Milan di Camp Nou, Kamis (13/10/2022). Di antaranya, pulihnya Franck Kessie (gelandang) dari cedera. Namun, Andreas Christensen (bek) masih diistirahatkan karena cedera.
Sebelumnya Frank Kessie dikonfirmasi mengalami cedera paha saat tampil menjadi pemain pengganti di Milan. Sementara, Christensen menderita cedera pergelangan kaki.
Ini menyebabkan mereka tidak dapat diturunkan pada Laga melawan Celta Vigo, Senin (10/10/2022) di Liga Spanyol. Salah satu dari mereka dipastikan masih akan absen.
Menurut kabar yang beredar, Kessie telah pulih satu pekan lebih cepat dari jadwal yang telah ditetapkan dokter. Gelandang 25 tahun itu masuk dalam daftar pemain yang sudah secara resmi diunggah Barcelona.
Hanya saja, Christensen masih harus menjalani waktu pemulihan lebih lama lagi. Namanya, pun masih belum ada di daftar susunan pemain skuad Barcelona.
Selain Christensen ada beberapa lagi yang tidak terdaftar. Seperti, Jules Kounde yang masih butuh pemulihan meski cederanya tidak terlalu parah. Lalu, Memphis Depay yang cedera saat jeda Laga Internasional bersama Belanda.
Ada juga nama Ronald Araujo yang belum sembuh dari cedera pahanya. Araujo (pemain bertahan) pun bahkan diragukan untuk tampil di Piala Dunia 2022 di Qatar pada November nanti.
Berarti Xavi Hernandez akan mengandalkan peran Kessie, Pedri, Gavi, hingga Sergio Busquets di lini tengah. Ditambah Frenkie de Jong yang tidak masuk skuad saat berlaga di Milan di putaran pertama pekan lalu.
Editor : M Mahfud
Artikel Terkait