DEPOK, iNewsDepok.id - Lima anak selebriti terkaya di Indonesia ini sudah bergelimang harta sejak kecil. Mereka sudah pasti akan mewarisi kekayaan orangtuanya.
Anak-anak ini terlahir dari orangtua selebriti yang sukses dan kaya raya, sehingga mereka seakan tidak merasakan kesulitan hidup. Bahkan, anak-anak selebriti ini disebut-sebut bakal menjadi penerus kekayaan dan kepopuleran orangtuanya.
Tak mengherankan bila anak-anak selebriti ini pun dilirik oleh berbagai brand ternama untuk membintangi iklan produk mereka.
Siapa saja 5 anak selebriti terkaya di Indonesia? Berikut ini 5 anak selebriti terkaya di Indonesia:
Rafathar Malik Ahmad adalah anak pertama dari pasangan sultan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Bukan rahasia lagi Rafathar merupakan anak selebriti terkaya di Indonesia yang memiliki harta melimpah.
Bahkan kabarnya, kakak dari Rayyanza Malik Ahmad ini telah mengantongi tabungan yang angkanya mencapai angka Rp140 juta di usianya yang masih anak-anak.
Di samping itu, Rafathar yang lahir pada 15 Agustus 2015 ini juga telah memiliki beberapa aset berupa apartemen, rumah produksi, dan hotel.
- Arsy Addara Musicia Hermansyah.
Si cantik Arsy Addara Musicia Hermansyah merupakan anak dari pasangan selebriti Anang Hermansyah dan Ashanty. Arsy, tidak hanya lucu dan menggemaskan, tetapi juga memiliki talenta menyanyi yang diturunkan dari kedua orangtuanya.
Sebagaimana diketahui, beberapa kali kelahiran Jakarta, 14 Desember 2014 ini meng-cover lagu yang diunggah di akun YouTube orangtuanya.
Seperti diketahui, pasangan musisi Anang dan Ashanty termasuk dalam salah satu pasangan selebriti terkaya di Indonesia. Mereka memiliki cukup banyak bisnis, di antaranya oleh-oleh Asix yang berada di Malang, Dapur Asix, dan bisnis kosmetik milik Ashanty.
Oleh karena itu, tak heran jika Arsy maupun adiknya Arsya Hermansyah pun tidak kekurangan dalam hal finansial. Bahkan, ia digadang-gadang akan mewarisi kekayaan dan kepopuleran orangtuanya.
- Nastusha Olivia Alinskie
Nastusha Olivia Alinskie, anak pertama pasangan selebriti Chelsea Olivia dan Glenn Alinskie, disebut-sebut bakal mewarisi harta kekayaan orangtuanya. Saat ini Nastusha telah memiliki bisnis yang diwariskan oleh orangtuanya yakni usaha di bidang kuliner, kue sponge.
Bisnis lain yang dijalani oleh orangtua Nastusha adalah Lamington Pontianak, Semarang Wife Cake, Menteri Indonesia, dan yang paling terbaru, Rasa Lokal.
Raphael Moeis merupakan anak pertama dari pasangan selebriti Sandra Dewi dan pengusaha sukses Harvey Moeis. Ia juga merupakan anak selebriti terkaya di Indonesia.
Tak hanya memiliki ibu seorang selebriti ternama, Raphael juga memiliki ayah yang sukses berbisnis tambang. Karena itulah, Raphael disebut-sebut akan menjadi ahli waris langsung dari bisnis tambang sang ayah di masa depan.
Beberapa waktu lalu, Raphael juga dilirik oleh brand ternama mobil Ferrari Roma bersama sang ayah.
- Betrand Peto Putra Onsu
Betrand Peto merupakan salah satu anak yang beruntung. Bertrand yang sebelumnya menjalani kehidupan serba kekurangan kemudian bernasib baik bertemu dengan pasangan artis Ruben Onsu dan Sarwendah.
Kemudian, Bertrand diangkat menjadi anak oleh Ruben Onsu secara sah baik melalui proses adat dan kenegaraan.
Sebagaimana diketahui, Ruben dan Sarwendah merupakan salah satu selebriti terkaya di Indonesia, yang memiliki beberapa bisnis. Bisnis Ruben dan Sarwendah di antaranya Geprek Bensu, Bensu Bakso, hingga MOP (Media Onsu Perkasa) Channel.
Tak hanya memiliki orangtua yang kaya, Betrand juga sukses meniti karier sejak tahun 2019. Lagu-lagu single-nya berhasil mencuri hati masyarakat Indonesia sehingga ia meraih kesuksesan dalam hal bermusik ini.
Editor : Kartika Indah Kusumawardhani
Artikel Terkait