get app
inews
Aa Text
Read Next : Sambut Hari Bhayangkara ke-79, Polres Metro Depok Gelar Laga Forkopimda VS IJTI dan Nobar Timnas

Idul Adha 1446 H: IJTI Depok, Human Initiative, dan PT Karabha Digdaya Kolaborasi Sembelih 6 Kambing

Jum'at, 06 Juni 2025 | 17:38 WIB
header img
Penyembelihan hewan kurban di Sukmajaya, Depok. Foto: Iyung Rizki

DEPOK, iNews Depok.id - Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Depok berkolaborasi dengan lembaga kemanusiaan Human Initiative dan PT Karabha Digdaya melaksanakan kegiatan penyembelihan hewan kurban di kawasan Mekarjaya, Depok, Jawa Barat, Jumat (06/06/2025).

Sebanyak enam ekor kambing dipotong dalam kegiatan bertajuk Sebar Qurban ini. Daging kurban kemudian didistribusikan kepada warga sekitar serta para pengemudi ambulans yang kerap berjibaku dalam tugas kemanusiaan.

Kegiatan ini merupakan bagian dari program rutin yang telah berjalan selama tiga tahun terakhir. Program Sebar Qurban Bersama Human Initiative juga menyasar wilayah-wilayah pelosok di Indonesia. 

“Kegiatan ini menjadi bentuk nyata kolaborasi antara jurnalis, lembaga sosial, dan dunia usaha untuk terus menghadirkan manfaat bagi masyarakat,” ujar Ferdian perwakilan IJTI Depok.

Di tempat terpisah, selain bersama IJTI Depok, PT Karabha Digdaya juga menyalurkan hewan kurban berupa 12 ekor kambing dan satu ekor sapi. Hewan-hewan tersebut didistribusikan ke sejumlah wilayah di Kota Depok sebagai bagian dari komitmen perusahaan terhadap tanggung jawab sosial (CSR).

Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari warga yang merasa terbantu di tengah kebutuhan pangan menjelang Hari Raya Idul Adha.

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut