get app
inews
Aa Text
Read Next : Terungkap! Pesawat yang Diancam Bom Bawa 442 Orang Jemaah Haji Asal Depok

CFD Depok Dimana? Cek di Sini

Rabu, 14 Mei 2025 | 16:54 WIB
header img
CFD Depok dimana? CFD atau Car Free Day (CFD) yang digagas Pemerintah Kota (Pemkot) Depok di Jalan Margonda Raya dan Arif Rahman Hakim (ARH). Foto: Pemkot Depok

DEPOK, iNewsDepok.id - CFD Depok dimana? CFD atau Car Free Day (CFD) yang digagas Pemerintah Kota (Pemkot) Depok di Jalan Margonda Raya dan Arif Rahman Hakim (ARH) dengan cepat menjelma menjadi daya tarik utama bagi warganya.

Setiap Minggu pagi, kedua jalan protokol ini berubah menjadi ruang publik yang hidup, dipenuhi beragam aktivitas olahraga dan rekreasi keluarga.

Awalnya, pada Minggu 4 Mei 2025, CFD Depok hanya diterapkan di satu sisi Jalan Margonda Raya, yaitu jalur arah Depok menuju Jakarta. Sisi jalan lainnya tetap dibuka dengan sistem contra flow. Kendati demikian, antusiasme ribuan warga Depok dan sekitarnya sudah terlihat jelas pada pelaksanaan perdana tersebut.

Melihat sambutan hangat dan partisipasi aktif masyarakat, Pemkot Depok mengambil langkah responsif dengan memperluas area CFD. Kini, tak hanya satu jalur Margonda yang steril dari kendaraan, melainkan kedua jalurnya beserta Jalan Arif Rahman Hakim (ARH), membentang sepanjang kurang lebih 4 kilometer.

Kebijakan ini sontak disambut sukacita oleh warga, baik yang berdomisili di Depok maupun dari luar kota. Mereka merasakan kelegaan dan ruang gerak yang jauh lebih luas untuk berolahraga dan menikmati suasana bebas polusi dibandingkan dengan pelaksanaan CFD sebelumnya.

Kebijakan perluasan area CFD Depok disambut antusias oleh warga, baik dari dalam maupun luar Depok. Mereka merasakan dampak positif yang signifikan, terutama dalam hal keleluasaan berolahraga. 

" Ya sekarang tentu lebih nyaman untuk olahraga atau sekadar berjalan-jalan di pagi hari," kata Mahfud, warga Pasar Minggu. 

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut