DEPOK, iNews Depok. id - Kemacetan terjadi di Jalan Meruyung, Kecamatan Limo, Kota Depok, Kamis (3/10/2024) pagi. Sebuah truk bermuatan berat dilaporkan terperosok ke dalam lubang di dekat SMAN 6 Depok, menyebabkan lalu lintas tersendat.
Insiden tersebut terjadi sekitar pukul 05.45 WIB saat arus lalu lintas tengah padat.
Menurut keterangan warga sekitar, kejadian bermula ketika truk bermuatan material bangunan itu melewati jalan yang kondisi berlubang.
"Pas lewat, rodanya tiba-tiba jeblos, mungkin gak lihat ada lubang," kata Rudi, seorang warga Meruyung yang menyaksikan kejadian tersebut.
Akibat kejadian ini, arus lalu lintas dari arah Cinere menuju Depok dan sebaliknya terhambat. Banyak kendaraan, terutama sepeda motor, harus mencari jalan alternatif untuk menghindari kemacetan yang mengular hingga ratusan meter.
"Cari jalur tikus bang, takut terjebak macet," ujar Yanti, pengguna jalan yang terpaksa mengubah rutenya.
Hingga pukul 07.00 WIB, kemacetan masih terjadi. Situasi lalu lintas di sekitar lokasi kejadian masih padat, meski beberapa pengendara sudah memilih jalur alternatif untuk menghindari kemacetan.
Editor : M Mahfud