get app
inews
Aa Text
Read Next : Perkenalkan Social Enterprise, Menteri Hukum: Solusi Dari Pengembangan Bisnis Sosial Indonesia

Gedung Lantai 6 RSPP Kebakaran, Sejumlah Pasien Dievakuasi

Senin, 26 Agustus 2024 | 14:53 WIB
header img
Ilustrasi Kebakaran. (Foto: iNews.id)

JAKARTA, iNewsDepok.id - Gedung lantai 6 Rumah Sakit Pusat Pertamina (RSPP), Jalan Kyai Maja RT 4/8, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, terbakar pada Senin (26/8/2024) sekira pukul 13.30 WIB. Belasan mobil pemadam kebakaran diterjunkan di lokasi.

"Objek Gedung Rumah Sakit Pusat Pertamina  Lantai 6. Bangunan menengah," tulis laporan Command Center Disgulkarmat DKI, Senin (26/8/2024).

Pihak pemadam kebakaran menyebut saat ini masih dalam proses pemadaman dengan mengerahkan belasan unit dan puluhan personil. Belum diketahui penyebab kebakaran tersebut.

"Situasi proses pemadaman (merah). Pengerahan 15 unit dan 75 personil," jelasnya.

Dari informasi yang dihimpun, sejumlah pasien dievakuasi ke tempat yang lebih aman. Hingga berita ini diturunkan, petugas pemadam kebakaran masih berjibaku memadamkan api.

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut