get app
inews
Aa Text
Read Next : Waspada! Penyebaran Ular Kobra Terjadi Lagi di Depok, Kenali Ciri Sarangnya

Sambut Hari Koperasi Ke 77, DKUM Buat Depok Expo Agustus Mendatang

Kamis, 20 Juni 2024 | 11:25 WIB
header img
Rapat pembahasan Hari Koperasi ke 77 oleh DKUM Kota Depok. Foto : Indra Siregar.

DEPOK, iNews Depok.id - Dinas Koperasi dan Usaha Mikro (DKUM) Kota Depok beserta Dewan Koperasi Indonesia Daerah (Dekopinda) Kota Depok mengggelar rapat untuk membahas pelaksanaan hari koperasi (HARKOP) ke 77 di gedung Balatkop, Kelurahan Abadi Jaya, Kecamatan Sukmajaya.

Rapat kali ini langsung di hadiri oleh Kepala DKUM Kota Depok, Mohamad Thamrin. 

Dalam sambutannya Mohamad Thamrin menekankan pentingnya acara ini, karena kegiatan hari koperasi tahun ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Tiga agenda acara akan di gabungkan kedalam HARKOP tahun ini.

"Acara Harkop tahun ini akan dilaksanakan pula Depok Expo serta wisuda Wira Usaha Baru (WUB) sebanyak 5000 wisudawan, ini menjadi tugas yang sangat bagus, karena DKUM bisa mempertemukan pelaku usaha dengan koperasi," ungkapnya.

Mohamad Thamrin juga mengapresiasi lima koperasi yang telah menggunakan sistem digitalisasi sehingga koperasi tersebut bisa terintegrasi dengan dinas, dan mempermudah anggota dalam melakukan transaksi.

"Dengan aplikasi ini dinas bisa mengetahui kapan saja dan di mana saja kegiatan koperasi dalam menjalankan usahanya serta anggota dapat mentransfer ke bank tanpa di kenakan biaya, anggota juga bisa melihat laporan keuangan koperasi tersebut, bisa mengecek saldo maupun pinjaman yang di milikinya," terangnya 

Sementara itu Kepala Bidang Kelembagaan, Pengawasan bina usaha Koperasi, Sada selaku ketua pengarah Harkop ke 77 ini memaparkan beberapa kegiatan Harkop tahun ini.

"Harkop tahun ini akan diisi berbagai kegiatan, ada gerak jalan talk show tentang aplikasi, pelayanan kesehatan gratis, sunatan massal dan juga bebagai hiburan," paparnya.

Di kesempatan yang sama ketua Dekopinda, Teguh Prayitno menyepakati tanggal pelaksanaan HARKOP yang telah ditentukan yaitu tanggal 8, 9, 10 Agustus 2024, dan tak lupa mengapresiasi kesolidan Dekopinda Kota Depok karena sampai saat ini Dekopinda Kota Depok tidak ada dualisme kepemimpinan.

"Alhamdulillah Dekopinda Kota Depok sampai saat ini masih solid tidak terpecah, tidak ada dualisme kepemimpinan, semoga koperasi di depok semakin maju dan bisa bersaing dengan lembaga lainnya," ungkapnya.

Ketua pelaksanaan HARKOP ke 77,  Misnan meminta kepada jajaran di bawahnya untuk tetap solid dan menjalankan sesuai tugasnya masing-masing sehingga pelaksanaan HARKOP tahun ini berjalan lancar 

"Saya minta kepada para seksi serta kesekretariatan agar menjalankan fungsi tugasnya masing-masing sehingga acara ini bisa sukses," pintanya.

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut