get app
inews
Aa Read Next : Bagus Maulana Iskandar, Ikut Bangun Kota Depok Lewat Jasa Konstruksi

Sambut Hari Pendidikan Nasional Hardiknas BPJS Ketenagakerjaan Salurkan Beasiswa Pendidikan

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:02 WIB
header img
Kepala BPJS Ketenagakerjaan Depok, Achiruddin menyerahkan beasiswa dalam rangka Hardiknas. Foto : IST.

DEPOK, iNews Depok.id  - Bertepatan dengan Hari Pendidikan Nasional 2 Mei lalu, BPJS Ketenagakerjaan turut memperingatinya dengan penyerahan santunan  beasiswa pendidikan hingga perguruan tinggi (3/5).

Penyaluran beasiswa tersebut diserahkan langsung oleh Kepala BPJS Ketenagakerjaan Depok, Achiruddin bersama Sekertaris Pendidikan Kota Depok, H. Sutarno SE. MM dan Kepala Dinas Tenaga Kerja,Sidik Mulyono,. B.Eng.,M.Eng.

Achiruddin menyampaikan penerima manfaat merupakan anak dari peserta yang meninggal dunia dengan masa kepesertaan minimal tiga tahun, ananda telah mendapatkan beasiswa semenjak di bangku SMA dan kini sedang menempuh pendidikan di perguruan tinggi PNJ dengan menerima manfaat sebesar Rp 63.000.000,-.

Besaran beasiswa anak yang diterima jumlahnya beragam sesuai tingkatan pendidikannya, seperti pendidikan taman kanak-kanak dan sekolah dasar mendapatkan Rp.1.500.000 per tahunnya. Pendidikan sekolah menengah pertama mendapat Rp.2.000.000 per tahun dan Pendidikan sekolah menengah atas mendapatkan Rp.3.000.000 per tahun dan perguruan tinggi mendapatkan Rp.12.000.000 per tahun.

"Ini merupakan salah satu manfaat dari program jaminan kecelakaan kerja dan jaminan kematian yaitu beasiswa untuk 2 orang anak dari TK hingga perguruan tinggi," ucap Achiruddin.

BPJAMSOSTEK menghadirkan pelayanan terbaik kepada peserta, baik peserta yang hadir langsung ke kantor cabang maupun peserta yang memanfaatkan seluruh akses yang disediakan seperti Lapak Asik (Layanan Tanpa Kontak Fisik) atau Jamsostek Mobile (JMO) melalui 5 program yaitu program JKK, JKM, JHT, JP dan JKP.

"Semoga dengan customer experience yang baik, peserta akan semakin erat dengan BPJAMSOSTEK dan berujung pada kesadaran diri yang tinggi untuk memastikan dirinya, terlebih untuk anak-anak dapat mengajak orang tuanya untuk terlindungi jaminan sosial ketenagakerjaan untuk tetap dapat meneruskan pendidikannya hingga tingkat perguruan tinggi, sekali lagi kami mengucapkan Selamat Hari Pendidikan Nasional tahun 2024" tutup Achiruddin.

Editor : Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut