get app
inews
Aa Text
Read Next : Jelang Perayaan Natal 2024, Panitia di Gereja Katolik Santo Paulus Lakukan Giat Kerja Bakti

Peluang Kerja di Depok Terbuka Lebar, Disnaker Buka 8 Pelatihan Kerja

Jum'at, 05 Januari 2024 | 12:42 WIB
header img
Ilustrasi pelatihan kerja. Foto: Ist

DEPOK, iNews Depok. id - Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Depok membuka pendaftaran pelatihan kerja semester 1 tahun 2024. Pendaftaran sudah dimulai sejak 2 Januari hingga 2 April mendatang.

Pelatihan ini terbuka untuk pemuda dan perempuan usia 18-35 tahun yang berdomisili di Kota Depok. Peserta harus memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP) Depok dan tidak sedang bersekolah atau menempuh pendidikan.

Ada delapan pelatihan yang ditawarkan, antara lain, baby sitter, potong rambut, tata boga, desain grafis, erbengkelan roda dua, content creator,  menjahit, dan pertukangan.

Bagi calon peserta yang sudah melengkapi persyaratan dapat melakukan pendaftaran secara online melalui website https:://simpel.depok.go.id.

Kepala Disnaker Kota Depok, Sidik Mulyono mengatakan, pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan dan kompetensi para pemuda dan perempuan di Kota Depok.

"Pelatihan ini diharapkan dapat meningkatkan daya saing para peserta di dunia kerja," kata Sidik kepada wartawan, Jumat (05/01/2024).

Peserta yang lolos seleksi akan mendapatkan pelatihan selama 30 hari secara gratis. Pelatihan akan dilaksanakan secara offline atau tatap muka di Balai Latihan Kerja (BLK) Disnaker Kota Depok.

"Peserta yang lulus pelatihan akan mendapatkan sertifikat yang dapat digunakan untuk melamar pekerjaan atau berwirausaha," ujar Sidik.

Sidik mengimbau kepada pemuda dan perempuan di Kota Depok untuk segera mendaftar pelatihan ini. "Jangan lewatkan kesempatan ini," pungkasnya.

 

Editor : Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut