JAKARTA, iNewsDepok.id - Netflix akhirnya memperlihatkan adaptasi live action dari serial One Piece dalam trailer berdurasi 90 detik. Adaptasi karya Eiichiro Oda ini mulai tayang pada 31 Agustus 2023 di Netflix.
Dalam acara Tudum yang diadakan Netflix pada Minggu (18/6/2023), mereka memperlihatkan karakter utama One Piece, yaitu Monkey D. Luffy yang diperankan oleh Inaki Godoy. Pemeran kru bajak laut "Straw Hat" atau "Topi Jerami" yang ditampilkan dalam trailer adalah Mackenyu sebagai Roronoa Zoro, Emily Rudd sebagai Nami, Jacob Romero Gibson sebagai Usopp, dan Taz Skylar sebagai Sanji.
Oda, sang pencipta One Piece, terlibat aktif dalam pembuatan adaptasi Netflix tersebut dan mengambil peran sebagai produser eksekutif. Menurut The Verge, bulan lalu Oda menulis surat yang mengatakan jika Netflix berjanji tidak akan merilis adaptasi tersebut sampai ia merasa puas. Dengan dirilisnya trailer dan jadwal tayang, menandakan adaptasi ini telah mendapatkan persetujuan dari Oda.
One Piece live action direncanakan mempunyai delapan episode dalam musim pertamanya. Jika sukses, mungkin saja penonton akan mendapatkan musim kedua dan seterusnya.
Tentunya Netflix berharap One Piece dapat menjadi titik balik positif dalam adaptasi live action anime. Sebab, Netflix memiliki rekam jejak yang kurang baik dalam membuat adaptasi dari anime, sebut saja film Death Note dan serial Cowboy Bebop yang dihentikan proyeknya setelah hanya tayang satu musim.
Editor : M Mahfud