get app
inews
Aa Text
Read Next : Nara Kupu Village, Wisata Ramah Lingkungan di Sawangan Depok

Jangan Anggap Remeh! Ini 4 Dampak Buruk Minum Sambil Berdiri

Jum'at, 27 Januari 2023 | 10:37 WIB
header img
Dampak buruk minum sambil berdiri. Foto ilustrasi: Freepik/tawarchai07

DEPOK, iNewsDepok.id - Kesibukan seringkali membuat orang terburu-buru melakukan berbagai hal sembari berdiri atau berjalan. Bahkan, untuk minum pun dilakukan sembari berdiri untuk menghemat waktu.

Namun, ternyata minum sambil berdiri itu berbahaya. Jadi jangan anggap remeh kebiasaan minum sambil berdiri ya!

Dalam agama Islam pun minum sambil berdiri tidak dianjurkan. Diriwayatkan dari Anas bin Malik, ia berkata, “Rasulullah melarang minum sambil berdiri dan minum langsung dari mulut botol” (HR Muslim).

Harus diingat bahwa minum maupun makan sambil duduk lebih sehat, lebih memuaskan dan lebih aman.

Mengapa tidak boleh minum sambil berdiri? Seorang dokter di New Delhi, India, dr. Vipul Rustgi tidak menyarankan minum sambil berdiri karena dapat menyebabkan beberapa masalah kesehatan.

“Saat berdiri, tubuh dan jaringan dalam keadaan tegang sehingga air dengan cepat mengalir ke tubuh, menyebabkan gangguan pada keseimbangan cairan yang ada,” jelas dr. Rustgi, seperti dikutip dari Healthshots, pada Jumat (27/1/2023).

Lantas apa saja efek atau bahaya yang timbul akibat kebiasaan minum sambil berdiri? Berikut 4 bahaya minum sambil berdiri seperti dijelaskan dr. Rustgi:  

  1. Masalah paru-paru

Minum sambil berdiri dapat membuat air mengalir dengan cepat sehingga membahayakan paru-paru bahkan jantung. Tingkat oksigen terganggu jika minum sambil berdiri.

  1. Gangguan pencernaan

Pada saat minum air sambil berdiri, air akan mengalir dengan kekuatan dan kecepatan yang besar melalui saluran makanan. Ia akan langsung jatuh ke perut bagian bawah.

Saraf akan menjadi tegang dan mengganggu keseimbangan cairan. Parah lagi bisa membuat peningkatan racun dan gangguan pencernaan.

  1. Masalah ginjal

Ginjal akan menyaring cairan dengan baik saat seseorang minum duduk. Saat berdiri dan minum air, cairan cenderung melewati tanpa penyaringan ke perut bagian bawah di bawah tekanan tinggi.

“Hal ini menyebabkan kotoran air mengendap di kandung kemih, dan merusak fungsi ginjal," kata Dr Rustgi. Kondisi ini bahkan bisa menyebabkan gangguan saluran kemih.

  1. Memicu arthritis

Minum berdiri akan membuat penumpukan cairan di persendian. Ini menyebabkan radang sendiri. Cairan akan terakumulasi di persendian. Lambat laun juga bisa menyebabkan kerusakan sendi.

Editor : Kartika Indah Kusumawardhani

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut