get app
inews
Aa Read Next : Sinergi FAO dan Pemerintah Indonesia Cetak Petani Muda Indonesia

Cuaca Ekstrem Besok! BRIN Peringatkan Potensi Banjir Besar di Jabodetabek

Selasa, 27 Desember 2022 | 14:40 WIB
header img
Erma Yulihastin peringatkan ada potensi banjir besar akibat cuaca ekstrem di wilayah Jabodetabek khususnya Tangerang Banten pada 28 Desember 2022. Foto: Instagram/Twitter.

DEPOK, iNewsDepok.id – Peneliti Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Erma Yulihastin memperingatkan ada potensi banjir besar akibat hujan ekstrem dan badai dahsyat di wilayah Jabodetabek khususnya Tangerang Banten pada 28 Desember 2022.

Hal itu disampaikan melalui cuitan Twitter akun pribadinya @EYulihastin, Senin (26/12/2022). Lebih lanjut, Erma menjelaskan bahwa badai dahsyat dari laut akan dipindahkan ke darat melalui dua jalur.

“Dari Barat melalui angin baratan yang membawa hujan badai dari laut (westerly burst) dan dari utara melalui angin permukaan yang kuat (notherly, CENS)”, tulisnya.

Karena itu, Banten dan Jakarta hingga Bekasi akan menjadi lokasi sentral tempat serangan badai tersebut dimulai sejak siang hingga malam hari.

“Konvergensi di darat juga akan terjadi secara massif sehingga hujan persisten pada 28 Desember 2022 akan terjadi meluas, menjangkau wilayah lain di Jawa bagian Barat”, jelas Erma.

Editor : Mahfud

Follow Berita iNews Depok di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut