get app
inews
Aa Read Next : Gebyar Intrec 2024: Inovasi Bisnis Muda Bersinar

Keren! Dian Sastro Jadi Dosen Tamu di Universitas Indonesia

Sabtu, 19 November 2022 | 20:29 WIB
header img
Dian Sastro saat mengajar sebagai dosen tamu di UI. Foto : Instagram Dian Sastrowardoyo.

DEPOK, iNewsDepok.id – Beberapa artis Indonesia selain memiliki kemampuan berakting, mereka juga memiliki kemampuan untuk mengajar dan perhatian ke dunia pendidikan.

Setelah beberapa waktu yang lalu artis cantik Prilly Latuconsina membagikan pengalamannya menjadi dosen tamu di Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta, kini artis Dian Sastro berkesempatan menjadi dosen tamu di Universitas Indonesia (UI).

Artis pemeran tokoh Cinta dalam film ‘Ada Apa Dengan Cinta’ (AADC) ini menjadi dosen tamu di Vokasi UI dengan memberikan materi tentang perfilman.

Pengalaman Dian mengajar sebagai dosen tamu di UI pun, dibagikannya lewat unggahan Instagramnya pada Jumat (18/11/2022).

“Hari ini mengajar di Vokasi UI. Membahas dasar-dasar Story Structure, premis film, Central Dramatic Question, dan LTG (Long Term Goal) dalam sebuah karakter, dasar-dasar bahasa visual dan mise en scene,” tulis Dian Sastro di unggahan Instagramnya.

Saat mengajar Dian Sastro melihat mahasiswanya memiliki kemampuan yang lebih pintar dan lebih kreatif. Cuma kadang menurut Dian Sastro mereka tidak menyadari kemampuan mereka.

Dirinya pun menyemangati mahasiswanya agar mampu membuat sesuatu yang lebih kreatif dalam mengerjakan tugas yang diberikannya.

“Buat anak-anak kelas aku, bikin tugasnya yg kali ini lebih semangat ya guys!!! I know you guys are way smarter and more creative than you think you are! You just don't know it yet!" kata Dian Sastro

Tak hanya itu, Dian Sastro juga mengungkapkan bahwa dirinya tidak pelit nilai, tapi dia mau mahasiswa yang ikut kelasnya mampu membuat sesuatu yang membuatnya terkesan.

“Aku nggak pelit nilai! But I need to be impressed! So please.. impress me with your work!” ucap Dian Sastro.

Netizen pun menanggapi unggahan Dian Satro dengan menuliskan beragam komentar.

“Nggak fokus ke bahasan yang dikasih Mbak Dian kayaknya kalo Mbak Dian yang ngisi materi.. Fokusnya ke wajah glowing dan stylenya,” komentar netizen.

“Dosennya kayak gini pasti mahasiswanya nggak bakalan sering sering titip absen,” tulis netizen.

“Senangnya... semoga menginspirasi lebih banyak artis artis pandai dan berpengalaman yang bersedia jadi dosen meski mungkin sesekali aja jadi dosen tamu. Nambah semangaattt!” komentar netizen.

Dian Sastro sendiri diketahui juga merupakan lulusan UI. Dian adalah alumni Ilmu Filsafat, Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya. Pada 2014 Dian Sastro lulus dari program pascasarjana Manajemen UI.

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut