Bang Imam Berharap IPM Kota Depok Terus Meningkat

Iyung Rizki
Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono atau akrab disapa Bang Imam saat meresmikan Mr Bimbel. Ia berharap dengan kolaborasi dengan dunia pendidikan, IPM Kota Depok meningkat. Foto: Diskominfo Kota Depok.

DEPOK, iNewsDepok.id –  Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono atau akrab disapa Bang Imam berharap Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Depok meningkat.

”Mudah - mudahan Mister Bimbel bisa bersinergi dengan Pemkot Depok dalam mencerdaskan masyarakat sehingga IPM kita bisa menjadi yang tertinggi," ujarnya saat meresmikan Mister Bimbel, Minggu (04/12/22). 

Bang Imam mengungkapkan saat ini IPM Kota Depok berada di peringkat ketiga standar nasional di Provinsi Jawa Barat (Jabar). Berada di bawah Kota Bandung dan Kota Bekasi. 

"Dengan hadirnya Mister Bimbel, semoga bisa menyusul dan menjadi posisi pertama IPM tertinggi di Jabar," katanya. 

Bang Imam mengungkapkan saat ini wilayah dengan IPM rendah di Kota Depok yaitu Kecamatan Bojongsari, Sawangan, Cipayung dan Tapos. Dalam meningkatkan IPM, imbuhnya, diperlukan kolaborasi antara Pemkot Depok dan lembaga pendidikan. 

"Dengan banyaknya lembaga pendidikan yang ingin mendidik anak di sini, itu akan menjadikan IPM di Kota Depok terus meningkat," tutupnya.

 

Editor : M Mahfud

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network